LOKAKARYA PERENCANAAN DESA MANDIRI PEDULI GAMBUT

  • Rabu,02 Agustus 2023 - 12:34:28 Wib
  • Dibaca : 2399 Kali
LOKAKARYA PERENCANAAN DESA MANDIRI PEDULI GAMBUT
Teks foto: LOKAKARYA PERENCANAAN DESA MANDIRI PEDULI GAMBUT

RIZUAN
RIZUAN

Reporter

DESA BANTAN TIMUR

 Pemerintah Desa Bantan Timur bekerjasama dengan Badan Restorasi Gambut dan Mangrove dan menggelar Kegiatan Lokakarya Perencanaan Desa di Desa Bantan Timur. Selasa (18/07/2023). 
Pembahasan dalam kegiatan Lokakarya Desa tersebut juga Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJM Desa) yang akan di tindak lanjuti pada tahun 2024 telah dilaksanakan pembahasan bertempatan di Aula Desa Bantan Timur (18/07). Dalam Lokdes tersebut juga dihadiri oleh Fasilisator desa DMPG , anggota BPD, RT/RW, Kadus, ibu ibu PKK, tokoh pemuda, tokoh adat dan tokoh masyarakat.
         Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh Kasi Kelembagaan PMD Kabupaten Bengkalis M. Febri, S.P , Kasub Pokja Masyarakat Perdesaan BRGM Muslim Rasyid, S.Pi, Kordinator Fitra Riau Triono dan Sekretaris Desa Bantan Timur Hamdani.
Dalam sambutannya sebagai Sekretaris Desa. Bapak Hamdani sangat menerima dengan baik program - program dari BRGM yang masuk ke Desa Bantan Timur Seperti Pembangunan Sekat Kanal, Revitalisasi Ekonomi yang berbentuk bantuan bibit Nenas Madu yang di olah oleh Kelompok masyarakat dan pembukaan Lahan Demplot dari kader Sekolah Lapang Petani Gambut Pengolahan Lahan Tanpa Bakar yang sudah pernah di beri Pelatihan oleh Badan Restorasi Gambut dan Mangrove. harapan beliau semoga bantuan - bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di Desa Bantan Timur.
Pemerintah Desa dan seluruh masyarakat juga dapat meningkatkan lagi Kegiatan - kegiatan peduli lingkungan.
Sebagai penutup dalam sambutan,  Bapak Hamdani  juga menambahkan bahwa hasil dari kegiatan lokakarya perencanaan desa ini akan di tindak lanjuti dengan adanya rencana integrasi program restorasi gambut dan mangrove dalam RKPDes tahun 2024 dan kita akan berusaha untuk mendapatkan insentif dari program Transfer Anggaran Kinerja Berbasis Ekologi (TAKE) pada tahun 2024 mendatang.

Tags:
RIZUAN
RIZUAN
Editor
PAUZAN
PAUZAN
Fotografer

Berita Lainnya